Redelong – Dalam sebuah aksi nyata kepedulian terhadap masyarakat, Kapolsek Syiah Utama Iptu Erfin Musya turun langsung membantu warga yang terjebak di jalan lintas Syiah Utama-Pondok Baru, Minggu, 19 Januari 2025.
Kejadian ini berlangsung saat warga hendak melintas di daerah terpencil yang medannya cukup sulit dilalui, dan pada saat itu curah hujan cukup deras, sehingga mengakibatkan turunnya material tanah, batu dan kayu dan menyulitkan warga melintasi jalan tersebut.
Dengan sigap, Kapolsek bersama anggotanya berupaya membantu warga tanpa ragu, mereka bahu-membahu menarik kendaraan yang terjebak dan memastikan warga selamat dari situasi tersebut.
Tindakan ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat. Mereka mengungkapkan rasa terima kasih atas respons cepat dan kepedulian Kepolisian.
“Ini adalah bagian dari tugas kami sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. Kami selalu siap membantu kapan pun diperlukan,” ujar Kapolsek.
“Kepada seluruh masyarakat pengguna jalan, kami mengimbau agar senantiasa berhati-hati saat berkendara, terutama di tengah cuaca hujan deras dan berpotensi longsor,” tutup Kapolsek Syiah Utama.